Rabu, 24 Juni 2015

Lampung Punya!


Provinsi Lampung memiliki luas 35.376,50 km² dan terletak di antara 105°45'-103°48' BT dan 3°45'-6°45' LS. Daerah ini di sebelah barat berbatasan dengan Selat Sunda dan di sebelah timur dengan Laut Jawa.
Beberapa pulau termasuk dalam wilayah Provinsi Lampung, yang sebagian besar terletak di Teluk Lampung, di antaranya: Pulau Darot, Pulau Legundi, Pulau Tegal, Pulau Sebuku, Pulau Ketagian, Pulau Sebesi, Pulau Poahawang, Pulau Krakatau, Pulau Putus dan Pulau Tabuan. Ada juga Pulau Tampang dan Pulau Pisang di yang masuk ke wilayah Kabupaten Lampung Barat.
Keadaan alam Lampung, di sebelah barat dan selatan, di sepanjang pantai merupakan daerah yang berbukit-bukit sebagai sambungan dari jalur Bukit Barisan di PulauSumatera. Di tengah-tengah merupakan dataran rendah. Sedangkan ke dekat pantai di sebelah timur, di sepanjang tepi Laut Jawa terus ke utara, merupakan perairan yang luas.
Sebagai salah satu provinsi yang berada di Pulau Sumetera dan berada pada ujung sumatera, Lampung adalah tempat lalu-lalang para pelancong dari dalam maupun luar negeri. Sehingga, banyak pendatang yang membawa budaya mereka dan menetap di Lampung. Namun, budaya lampung itu sendiri tidak luntur karena adanya Pi'il Pesenggiri, yaitu falsafah hidup bagi orang lampung yang senantiasa dilestarikan secara turun temurun.
Lampung memiliki banyak budaya khas yang menunjukkan ciri provinsi tersebut dibanding provinsi lain antara lain : Tari Bedana, Tari Sembah, Tari Melinting, Rumah Panggung yang sampai sekarang masih sering kita jumpai di daerah-daerah yang berada di provinsi Lampung dan lain-lain. Makanan khas lampung antara lain : Kripik Pisang aneka rasa, Tempoyak, Kemplang dan lain-lain.
Tempat pariwisata di Lampung pun beraneka ragam mulai dari berbagai macam pantai yang terdapat di lampung hingga Taman Nasional Way Kambas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar